14 June 2008

..ahhaa.... kayaaa....

Kekayaan itu, setahu saya ada dua, yaitu kekayaan materi dan kekayaan jiwa / spiritual. Banyak orang yg bisa mengumpulkan materi sampai berlimpah tapi jiwa-nya kering bak sebatang pohon yg mati di tengah gurun. Namun banyak pula kita melihat betapa tentramnya keadaan seseorang ditengah kemiskinan dan penderitaan yg sedang dialami.Sungguh saya sangat ingin menikmati keadaan yg kedua tsb. Nah, yg bisa kita sebut hebat itu ya bisa kaya dua-dua-nya, dan contohnya juga banyak bukan ???Jika kekayaan materi bisa diusahakan, bisa diperjuangkan, bisa sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit, maka bukankah begitu juga dengan kekayaan jiwa ??? Tapi kenapa masih sedikit dari kita yang dengan sadar dan teguh memperjuangkanya ????Menurut ustadz yg dikhotbah juma'at tadi siang, ada satu tips yg menurut saya sangat jitu buat orang yg mempunyai harta. Tips tadi ialah anggaplah harta yg kita punya itu kita genggam dg tangan kita, bukan-nya digenggam dg hati kita. Karena apa ??? karena jika harta itu diambil oleh Yg Punya, maka paling tidak hati kita tidak ikut-ikutan tercabut dan terkoyak, sehingga kepala dan hati yg dingin tetap dg tentram menyelimuti kita. setuju ???Satu hal lagi, dg digenggamnya harta dg tangan kita, maka akan mempermudah kita untuk ber-sedekah dan ber-infaq untuk jalan-Nya, karena hati kita juga tidak akan meng-gandoli-nya, tdk memberati harta itunya. Ya kan ?? Dengan satu kesimpulan, itu adalah cara yg mudah untuk kita menjadi orang yg "Ringan Hati" , yg mudah beramal salih " lahir dan batin"

3 comments:

Anonymous said...

amiin ^^


nice theme

devie said...

peh, itu yang sulit banget kang. kadang ngrasa materi belum juga cukup sudah dipaksa kaya hati. ah! berat2!

Anonymous said...

Pak Kyai, sampeyan koyok tuliasane Aa' Gym, sing "saya tidak ingin kaya tetapi saya harus kaya"